Rabu, 20 Juli 2011

Giuseppe Rossi Bakal Jadi Pembelian Terbaik Juventus

Giuseppe Rossi dianggap bakal menjadi salah satu pembelian terbaik Juventus bila mereka sanggup mendatangkannya dari Villarreal.

Pembicaraan yang melibatkan pihak Juventus dan kubu Giuseppe Rossi sudah semakin intensif dan hampir menemui titik finis. Pada Senin kemarin, diyakini negosiasi sudah mengarah ke tahapan yang lebih serius lagi seiring dengan Juventus telah melemparkan tawaran dan diskusi pun terus berlanjut.

Hal ini sangat disambut dengan hangat oleh mantan pelatih Juventus dan timnas Italia Marcello Lippi. Sang juru taktik pun berharap, penuntasan transfer mantan pemain Manchester United ini dapat segera terwujud.

Di mata Lippi, kehadiran pemain internasional Italia ini di Turin dapat memberikan dampak besar bagi Bianconerri pada musim depan.

"Jika Juventus mampu memboyong Rossi, itu akan menjadi pembelian yang luar biasa," kata Lippi kepada Calciomercato.it.

Rossi, masih menurut Lippi, adalah pemain yang dapat diandalkan tim. Ia pun mengakui sangat menyesal tidak menggandeng untuk memakai jasa pemain berumur 24 ini ketika pagelaran terakbar Piala Dunia 2010 kemarin.

"Saya menyesal tidak membawanya ke Piala Dunia Afrika Selatan lalu," aku Lippi. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar